Introduce My Self - Memperkenalkan Diri

in #perkenalandiri4 years ago (edited)

Salam stemians...

Sudah sangat lama tidak memposting tulisan dan update tentang berbagai macam informasi yang bisa dibagikan pada akun steemit. Mungkin karena kesibukan selama ini dan waktu yang tidak banyak sehingga tidak sempat share bersama kawan-kawan yang lainnya.

IMG20200907152546.jpg

Dengan alasan tersebut maka tidak salahnya pada postingan ini saya coba memperkenalkan diri kepada para stemians (sebutan untuk kawan-kawan steemit). Perkenalkan nama saya @jondahl, profesi sebagai guru/pelatih dalam bidang olahraga spesifiknya untuk cabang panahan disamping itu kegiatan saya juga sebagai pecinta tanaman dan sering melakukan cangkokan atau okulasi beberapa jenis tanaman.

Dalam posting perkenalan ini saya juga ingin mengurai sedikit tentang aktifitas yang saya sebutkan diatas.

IMG20191116134421.jpg

Pertama, sebagi guru bidang studi olahraga dengan memiliki ijazah atau lulusan FKIP Universitas Syiah Kuala Banda Aceh dan mengajar pada MAN Kota Lhokseumawe sejak tahun 2012, bahkan sering ditanya oleh kawan-kawan kuliah 'enak ya jadi PNS d MAN', oh tidak kawan saya masih setia dengan status honorer dan jikapun stemians membaca tulisan ini moga-moga saya didoain cepat jadi PNS ya...

IMG20200320100713.jpg

IMG20200812171314.jpg

IMG20200812171304.jpg

Kedua, kegiatan setelah selesai mengajar maka profesi selanjutnya adalah melatih panahan, kebetulan yang saya latih bukan kaleng-kaleng tapi atlit Panahan putra dan putri Aceh Utara yang disiapkan untuk kejuaraan antar pelajar even dua tahun sekali yaitu popda. Mungkin para stemians mau ikut berlatih bersama, ayok silahkan syaratnya cuma komentar dan full vote postingan ini hehehehe cuma bercanda.

IMG20200904112552.jpg

IMG20200904112537.jpg

Ketiga, ini adalah kegiatan terbaru yang sedang saya tekuni yaitu membuka taman benih dan bunga, nantinya ada berbagai macam jenis bunga dan tanaman yang kita komersilkan, maka saya berharap para stemians tidak heran karena postingan selanjutnya banyak tentang bunga dan tanaman.

Mungkin pada postingan perkenalan diri hanya ini sebatas informasi pribadi yang dapat saya uraikan maklum sudah lama tidak menulis, oh ya saya juga mau menyampaikan hati-hati mendengar wejangan @radjasalman, karena gara-gara beliau semangat menulis saya jadi meningkat kembali.

Pada kesempatan ini saya menyampaikan salam kenal untuk Bang @anroja, @nazarul Kak @ernaerningsih. Semoga dapat membimbing dan juga memberikan saran dan masukannya. Terima kasih.

Sort:  

Wah akhirnya singapun keluar sarang, tidak sia-sia bakar ikan di pelabuhan kehujanan. Ditunggu postingan diarynya, insyAllah bersama Steem SEA bersama bimbingan @anroja, @ernaerningsih, @muzack1, @nazarul, dan, @el-nailul.

#onepercent
#indonesia

Siap Tabek....

Wah, hasil mencangkok anda memang sangat menarik prospek yang sangat menjanjikan, kalau dilihat kemampuan anda dalam melatih atlet panahan, saya angkat salut. Setidaknya saya perlu belajar tentang cara mencangkok yang baik. Untuk ikut the diary game season dua, sebaiknya gambar yang anda tampilkan diberikan sedikit penjelasan pergambar, karena harapan kita tuliskan kita dikurasi sesuai dengan usaha kita.

#onepercent
#indonesia

Siap koreksi. Trmksh sarannya...

Assalamualaikum Abangda @jondahl senang bisa melihat anda hadir di sini.. tentunya kami akan menunggumu diary anda dan tancapkan setiap panah pada hari-hari anda😀👍

Salam untuk @radjasalman

Siap melepaskan panah2 tajam....

Selamat datang dan selamat bergabung di Steemit, tumbuh dan berkembang lah di sini bersama kami. Saya dengan senang hati akan membantu dan mendukung anda. Saran saya segera berpartisipasi di The Diary Game, anda bisa mengunjungi @steemitblog untuk mendapatkan info lebih detail atau mengunjungi link di bawah ini yang merupakan rangkuman dari saya atas aturan dan tips dari tim Steemit.
https://steemit.com/hive-103393/@anroja/pedoman-dan-tips-the-diary-game-rangkuman-dari-tim-steemit

Siap ndan...sgala kekurangan mohon d maklumi...

😀😀😀

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Salam: @anroja

Siap sgera dan trmksh bnyak...