Saya dan sketsa

in #sketch7 years ago

Sketsa adalah gambaran kasar/ringan yang terdiri dari komposisi yang nantinya digunakan untuk acuan dalam membuat sebuah karya.
Berawal dari suka coret-coret, akhirnya saya mulai terbiasa dengan membuat sketsa. Dengan merekam kejadian apapun dengan sketsa saya bisa melihat detail apapun menjadi lebih menarik. Dengan begini ide-ide untuk membuat karya baru yang unik mengucur deras di kepala saya...
Saya tidak pernah membuang sketsa saya sekalipun itu coretan2 tak berupa. Bagiku ini adalah investasi ide dan memori yang tak pernah surut, dan ketika kita buka lagi sketsa lampau tetap akan memberikan cerita baru.
Karena hal ini terkait erat dengan pekerjaan saya, sebelum saya membuat karya apapun saya biasakan membuat sketsa terlebih dahulu...
image