Kegagalan bukan akhir segalanya

in #story6 years ago

Hai sahabat steemit semua... apa kabar hari ini ? Semoga masih dalam lindungan Allah ya dan masih bersemangat dalam membuat postingan di akun steemit. Dalam kesempatan hari ini saya akan memposting sebuah cerita tentang pribadi saya saat melanjutkan kuliah di Universita ternama, yok simak ceritanya menarik saya berikut ini.

image
Pixabay

Semua atau sebagian manusia yang tinggal di alam semesta ini pasti pernah mengalami cobaan berkali kali. Semua orang pasti ingin bahagia dan ingin mempunyai cita cita yang tinggi tapi tidak selalu cita cita itu yang kita impikan kita dapat memperolehnya dengan lancar. Setalah tamat sekolah menengah atas, saya mempunyai cita cita yang sangat tinggi, saya ingin menjadi seorang doktor bedah. Saya melanjutkan kuliah di Universitas Indonesia ( UI ), itu merupakan Universitas ternama di Indonesia.

image
Pixabay

Saya selalu berdoa dan berusaha semamampu mungkin, mulai dari belajar setiap hari, berdoa sampai akhirnya mengikuti tes di Universitas tersebut. Tapi alhasil nilai yang saya dapatkan kosong alias tidak lulus aduh.... menarik nafas dengan rasa kecewa yang sangat mendalam. Setelah setahun kemudian saya ikut pendaftaran kembali ke Universitas Medan Sumatra Utara, dan saya sangat berharap agar bisa lulus dengan nilai terbaik di Universitas ini, akan tetapi hasil yang saya dapatkan tetap kosong.

image
Pixabay

Hati saya sangat kecewa sekali dan air mata saya sudah tak terbendung lagi, kemudian saya berjalan mencari sebuah tempat ibadah masjid untuk melaksanakan sholat agar hati saya tetap tabah dalam menjalani cobaan ini. Setelah selesai mengerjakan sholat saya berdoa sambil menangis diahadapan Allah sang pecipta supaya di beri petunjuk dan pertolongan. Selesai berdoa kemudian saya melanjutkannya dengan membaca surat Ar-Rahman sambil menangis sampai hati saya merasa tenang, dan disaat itulah saya mulai berfikir apa kesalahan yang saya perbuat selama ini.

image
Pixabay

Saya sadar bahwa semua tidak boleh disandarkan pada mahkluk dan duniawi saja, cuma satu sandaran yang selalu kita andalkan yaitu Allah SWT sang pecipta alam tujuh lapis langit dan tujuh lapis bumi beserta isinya. Setiap usaha yang kita lakukan disertai dengan doa, pasti Allah akan meridhoinya asalkan niat kita bersih. Dari pengalaman itu semua saya mendapatkan hikmah dan manfaat dari kegagalan. Saya hingga saat ini selalalu meminta pertolongan dan petunjuk kepada Allah SWT yang maha kaya, haya Allah lah yang selalu memberi.

Sekian postingan saya hari ini @kaka8 semoga bermanfaat dan dapat mengambil hikmah dari sebuah kegagalan. Dan saya ucapkan terimakasih kepada @good-karma yang telah membuat aplikasi @esteem ini sehingga saya dapat selalu membuat kreativitas di aplikasi ternama ini.