Wisata ke Thailand bersama Telkomsel
Foto diatas merupakan foto milik pribadi, jika anda lihat mungkin foto tersebut terlihat asing, anda tidak akan menemukan pemandangan tersebut di Indonesia. Iya memang benar, bahwa foto tersebut bukanlah foto di Negara Indonesia, melainkan foto di Negara Thailand. Foto tersebut diambil ketika saya Wisata ke Thailand bersama Telkomsel. Wisata ke Thailand tersebut diselenggarakan tanggal 1 April 2019 sampai tanggal 5 April 2019.
Sebenarnya saya tidak menyangka bisa jalan jalan di Negara Thailand, kalau dihitung hitung pastinya menghabiskan uang yang tidak sedikit untuk sampai di Negara lain. Mulai dari harga pesawat saja sudah pasti harganya mahal. Bagi saya bisa jalan jalan ke Luar Negeri merupakan sesuatu yang luar biasa, karena saya sendiri sebenarnya hanyalah orang desa atau Kawulo alit, dan terlahir dari keluarga petani. Mungkin karena keberanian saya dan Izin dari Tuhan sehingga saya bisa menjelajah ke Negara luar Indonesia.
Mungkin bagi orang yang memiliki uang banyak atau orang kaya sangat mudah untuk sekedar jalan jalan ke luar Negeri, namun bagi saya bisa jalan jalan ke Thailand merupakan kebanggaan tersendiri, saya sangat menikmati selama liburan di Thailand. Walau cuaca di Thailand lebih panas dari Indonesia, namun saya tetap semangat dan enjoy..
Keperluan Di Cukupi Oleh Telkomsel
Alhamdulillah selama di Thailand keperluan saya disana dicukupi oleh Telkomsel, artinya saya selama di Thailand kebutuhan makan, tempat tidur, bahkan uang saku dikasih oleh Telkomsel. Enak kan? Walaupun menu makanan di Thailand berbeda dengan di Indonesia, namun saya tetap bisa merasakan nikmat, karena saya selalu bersyukur di setiap langkah.
Saya ucapkan banyak terimakasih kepada Telkomsel yang telah mengajak saya jalan jalan ke Thailand, semoga kedepannya Telkomsel semakin maju dan jaya. Perjalanan ke Thailand memberikan wawasan dan pengalaman yang sangat berharga bagi saya. Semoga yang akan datang saya diajak kembali untuk wisata di Negara yang lain. Hehehe
Pernahkah anda jalan jalan keluar Negeri? Jika pernah, apa yang anda rasakan? Sampaikan pengalaman anda dikolom komentar. Saya rasa cukup sekian dulu posting kali ini, jika ada salah kata mohon maaf yang sebesar-besarnya. Terimakasih sudah berkunjung dan membaca..
Posting ini saya tulis hari Minggu tanggal 21 April 2019.
Posting ini dapat anda lihat di website saya di: Arti kehidupan atau diakun Steemit saya di: @bogybagus9
Posted from my blog with SteemPress : https://artikehidupan.com/wisata-ke-thailand-bersama-telkomsel/
Congratulations @bogybagus9! You have completed the following achievement on the Steem blockchain and have been rewarded with new badge(s) :
You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word
STOP
To support your work, I also upvoted your post!
Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!